Category Archives: Uncategorized

Pertama kali RCBL #5

hari pertama RCBL #5 di buka untuk anak-anak sekitar Gantiwarno

hari pertama RCBL #5 di buka untuk anak-anak Gantiwarno

Di hari pembukaan Rumah Baca, langsung dihadiri oleh 96 siswa-siswi SD dari beberapa sekolah yang sudah dikunjungi. Kegiatan di hari pertama di Rumah Baca diisi dengan kegiatan membaca, mewarnai, dan menonton film anak. Pembina RCBL, yakni Ibu Iin, Ibu Dwi, dan Pak Windarto hadir untuk melihat kegiatan di Rumah Baca.

Kunjungan ke SD sekitar Gantiwarno

kunjungan ke SD sekitar gantiwarno

Tim RCBL 5 melakukan kunjungan ke beberapa SD di sekitar Desa Jabung untuk mempromosikan Rumah Cerdas Berbudi Luhur. Kunjungan pertama dilakukan oleh dua tim ke SD Jabung 1, SD Jabung 2, dan SD Towangsan. Dalam kunjungan, Tim RCBL menjelaskan visi dan misi membangun Rumah Baca Berbudi Luhur #5  sebagai bentuk Pengabdian Masyarakat Universitas Budi Luhur yang diselingi juga dengan Program Kuliah Kerja Nyata (KKN).

Kunjungan ke kelas-kelas di SMA/SMK BERBUDI

Perkenalan dangan SMK/SMA BERBUDI

Karena musibah hujan abu vulkanik beberapa hari yang lalu, Kegiatan Belajar-Mengajar (KBM) di SMA/SMK Berbudi belum bisa dilaksanakan. Akibatnya beberapa agenda pun tertunda, termasuk perkenalan Tim RCBL 5 kepada Guru-guru dan Siswa/i SMA/SMK Berbudi. Baru di hari Rabu ini perkenalan dapat dilaksanakan. Tim RCBL 5 berkeliling ke sekolah untuk memperkenalkan diri dan berbagi pengalaman kuliah di Universitas Budi Luhur.


Membuat Surat Ijin Ke Kecamatan Gantiwarno

Pertemuan dengan Pejabat Kecamatan Gantiwarno

Beberapa Mahasiswa KKN  mengurus surat-surat yang akan diajukan ke Kecamatan Gantiwarno, guna mengesahkan perizinan didirikannya Rumah Baca yang terbuka bagi anak-anak di seluruh Kecamatan Gantiwarno

Pengumuman Beasiswa KKP(RCBL 5) /Genap 20132014

Pengumuman beasiswa KKP (RCBL 5)

Formulir RCBL 5

 download formulir-RCBL 5

Penerimaan RCBL#4 Di Desa Gantiwarno

Penyerahan Mahasiswa KKN (RCBL#4)Universitas Budi Luhur kepada Kepala Sekolah SMA/SMK Berbudi Gantiwarno Klaten

Pada hari jumat, 23 Agustus 2013 bertempat di SMA/SMK BerBudi Gantiwarno Klaten di lakukan Penyerahan mahasiswa Universitas Budi Luhur ( Deputi Bidang PPM dan Kemahasiswa oleh Bapak Hari Soetanto, S.Kom, MSc) kepada SMA/SMK Berbudi Gantiwarno Klaten (bapak andang selaku Kepala Sekolah SMK Berbudi dan Bapak Priyo utomo selaku Kepala Sekolah SMA Berbudi) .

Penutupan KKN (RCBL#4) di SMA/SMK Berbudi Gantiwarno

Penutupan RCBL#4 di akhiri dengan seminar “Peranan IT dalam kehidupan Masyarakat ” sebagai pembicara Bapak Hari Soetanto dan sebagai moderator ibu dwi achadiani dari Universitas Budi Luhur, Acara seminar diikuti kurang lebih 100 peserta yang terdiri dari siswa/siswi beserta guru pendamping SMP yang ada di sekitar Gantiwarno dan siswa/siswi SMA/SMK BerBudi Gantiwarno.

Pembukaan RCBL #4

Pada hari Jumat, tanggal 23 agustus 2013 team RCBL#4 Universitas Budi Luhur tiba di Desa Madurejo, dan langsung diserah kepada kepala desa Madurejo dan Kepala Sekolah SMA/SMK Berbudi Gantiwarno.